Pupuk adalah Hal utama untuk menanam tanaman.Tapi kadang kita tidak tahu berapa jumlah pupuk yang dipakai dan berapa sering pemakaiannya.Pupuk di bagi menjadi dua kelompok yaitu:Pupuk organik dan Pupuk Anorganik.
*Pupuk organik adalah Pupuk yang berasal dari sisa-sisa tumbuhan dan binatang,Pupuk ini bereaksi sangat lambat karena butuh mikroba terlebih dahulu untuk merombaknya.
*Pupuk anorganik adalah Pupuk yang dibuat manusia secara sintetis dan sebagian besar dibuat industrial.
Apabila kita punya taman kita harus mengerti siklus nutrisi alam.
Pemupukan adalah cara umum utk menyediakan nutrisi lengkap yg diperlukan tanaman agar tumbuh dgn sehat. Pilihan kita banyak dan tergantung pada jenis dan kondisi media tanam dan jenis pertumbuhan yg dipicu.
Unsur utama :
Ada 3 unsur makro yg diperlukan tanaman, yaitu nitrogen (N), Phosphorus (P), dan Kalium (K). Ketiga unsur ini umum muncul di kemasan pupuk anorganik sebagai N:K.
Nitrogen : biasa berguna utk memicu pertumbuhan daun. Umum digunakan utk sayuran yg berdaun seperti: bayam, kangkung.
Phosphorus : berguna utk kesehatan akar. Selain biasa untuk memancing pembuahan.
Kalium:berguna utk memicu pembungaan dan meningkatkan mutu buah.
Kemudian ada 3 unsur pendukung: calcium, magnesium, dan belerang/sulphur yg diperlukan dalam jumlah kecil dan dikenal dgn unsur nutrisi penunjang.
Setelah itu ada 7 unsur mikro : Boron, Klor, Tembaga/Cu, Besi/Ce, Mangan, Molibdenum, dan seng/Zn yg dikenal dvn mikro nutrient.
Demikian Tips memilih pupuk tanaman ,semoga bermanfaat